75 Persen DPD Gerak Mulia Terbentuk, Rakernas I Segera Digelar

Ketua DPD Gerak Mulia Sultra Budi Amin S.Sos

BeritaRakyat.id, Jakarta – Sejak digagas pembentukan Gerakan Kebangsaan Moedoko untuk Indonesia (Gerak Mulia), sudah ada 14 Provinsi yang telah terbentuk dan memiliki komposisi kepengurusan. Target DPP Gerak Mulia, jika sudah mencapai 75 persen Dewan Pimpinan Daerah (DPD) terbentuk dari 34 Provinsi, maka akan digelar Rapat Kerja Nasional di bulan Maret 2021 ini.

Hal itu disampaikan Eks Officio Wakil Ketua DPP Gerak Mulia Budi Amin. Menurutnya, Gerak Mulia secara maraton di Provinsi di Indonesia telah dibentuk kepengurusan ditingkat DPD dan DPC untuk Kabupaten Kota. Saat ini sudah ada 14 dati 34 Provinsi yang sudah terbentuk, mudah mudahan dalam pekan ini sudah bisa mencapai 75 persen untuk selanjutnya digelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) pertama.

“Alhamdulillah dalam sepekan sudah ada 14 DPD Gerak Mulia yang terbentuk kepengurusannya di tingkat Provinsi. Pembentukan kepengurusan dilakukan dengan penyusunan komposisi pengurus mulai dewan pembina, Ketua, Sekretaris, Bendahara dan Bidang Bidang dilakukan secara online,”ujarnya kepada media ini melalui sambungan telepon, Selasa (02/03/2021).

Budi Amin yang juga Ketua DPD Gerak Mulia Sultra ini mengaku, untuk Rakernas I akan segera di gelar paling lambat akhir Maret 2021 untuk membahas program kerja dan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Gerak Mulia yang akan dipimpin langsung dewan pembina Gerak Mulia Jenderal TNI (Purn) Moeldoko.

“Saat ini, semua Provinsi sudah dalam proses penyusunan kepengurusan. Setelah itu akan dilanjutkan deklarasi dan pengukuhan secara virtual dimasa pandemi saat ini dan seterusnya akan menggelar Rakernas dan Rakerda ditingkat Provinsi,”katanya

Mantan aktifis Unhalu (UHO-red) ini menambahkan, untuk komposisi kepengurusan Gerak Mulia tingkat DPC di Sultra sudah mencapai 50 persen dari 17 Kabupaten Kota. Paling lambat pekan kedua Maret 2021, seluruh DPC se Sultra sudah terbentuk.

“Organisasi atau wadah ini, bukan sebagai cikal bakal Partai Politik yang akan mengikuti hajatan Pemilu, tetapi wadah ini dibentuk untuk menampung dan menjembatani aspirasi rakyat Indonesia yang digagas Bapak Jenderal TNI (Purn) Moeldoko,”tandasnya.

USAN

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *