Kadis Bina Marga Sultra : Ruas Laiba – Lakapera Tuntas Tahun 2022

Kadis Bina Marga Sultra Ir Burhanuddin saat diwawancarai sejumlah wartawan di Kantor Gubernur Sultra (FOTO : NURUL)

BeritaRakyat.id, Kendari – Perbaikan jalan yang menghubungkan Muna – Buton Tengah (Buteng) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) di ruas Laiba – Lakapera bakal tuntas di tahun 2022 mendatang. Untuk tahun 2021 ini, Pemprov Sultra melalui Dinas Bina Marga Sultra baru dapat merealisasikan perbaikan dan pengaspalan sepanjang kurang lebih 3,5 Kilo meter dengan alokasi anggaran Rp 6 Milyar.

Kepala Dinas Sumber daya dan Bina Marga Ir Burhanuddin membenarkan, bila rehabilitasi jalan yang menghubungkan Muna – Buton Tengah, baru dapat direalisasikan pada tahun 2022 mendatang dengan mengalokasikan anggaran di APBD induk Pemprov Sultra. Sementara di tahun 2021 melalui APBD Sultra baru mengalokasikan Rp 6 Milyar untuk pengaspalan jalan sepanjang 3,5 Kilo meter di Ruas Laiba – Lakapera, selebihnya akan dianggarkan di APBD Perubahan tahun 2021 untuk rehab.

“Tahun ini baru dialokasikan Rp 6 Milyar untuk pengaspalan jalan provinsi di Kabupaten Muna. Tendernya sudah dan pemenangnya sudah mulai mengerjakan proyeknya disana,”ujarnya kepada sejumlah awak media saat ditemui disela sela Ekspose 3 Tahun Pemerintahan Ali Mazi – Lukman Abunawas di kantor Gubernur Sultra, Senin (06/09/2021).

Menurut Burhanuddin, perbaikan dan pengaspalan jalan provinsi yang menghubungkan kabupaten Muna – Buteng belum dapat dilaksanakan pada tahun ini. Hal itu karena anggaran sangat terbatas pasca refocusing dimasa pandemi covid-19. Namun demikian Pemrov Sultra tetap akan mengalokasikan melalui APBD Tahun 2022 mendatang.

“Sementara untuk APBD Perubahan tahun 2021, Dinas Sumber daya dan Bina Marga Sultra bakal mengalokasikan anggaran untuk perbaikan dan rehab jalan. Karena waktu tidak memumgkinkan, maka di akhir tahun 2021 hanya akan melakukan rehab saja,”katanya.

Mantan Kepala Dinas Pertambangan Sultra itu menambahkan, selain jalan provinsi yang menghubungkan Muna – Buteng, sejumlah ruas jalan provinsi seperti di Buton Utara juga akan dilakukab perbaikan di tahun 2021 dan harapannya dapat tuntas di tahun 2022 mendatang.

“Semua jalan Provinsi yang ada di Kabupaten Kota di Sultra tetap akan menjadi perhatian bagi Pemprov Sultra untuk memperbaiki dan mengaspal. Hanya saja saat ini anggaran masih terbatas, karena pandemi Covid dan di harap tahun depan sudah normal dan dapat mengalokasikan anggaran perbaikan jalan,”tandasnya.

NURUL

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *