Hendak Gunakan Jalan Umum, PT Asmindo Lakukan Perbaikan Jalan

Perbaikan jalan dengan melakukan penimbunan dan perataan oleh PT Asmindo ke Kecamatan Puriala (FOTO : IST)

BeritaRakyat.id, Konawe Selatan – Keseriusan PT Asera Mineral Indonesia (Asmindo) untuk menggunakan jalan umum sebagai jalan hauling terus ditunjukkan dengan melakukan berbagai persiapan. Salah satunya adalah melakukan perbaikan jalan yang menghubungkan dua Kabupaten Konawe dan Konawe Selatan via Puriala – Palangga Selatan. Sejumlah ruas jalan rusak di sepanjang jalan kurang lebih 83 Kilo meter mulai dilakukan rehab atau perbaikan.

Perbaikan jalan yang rusak tersebut sesuai janji PT Asmindo kepada masyarakat pada saat bersosialisasi beberapa waktu lalu, bahwa PT Asmindo akan terlebih dahulu melakukan perbaikan jalan untuk kemudian digunakan untuk mengangkut hasil tambang.

“Pihak kami sudah memulai perbaikan jalan disejumlah titik yang rusak berat dan ringan, termasuk perluasan jalan dengan menggunakan alat berat. Jadi ini memang komitmen kami dari perusahaan tambang untuk melakukan perbaikan jalan sebelum kami gunakan sebagai jalan hauling,”ujar Direktur Utama PT Asmindo Muhammad Amir Sahid kepada media ini, Jumat (07/05/2021).

Menurtnya, Perbaikan jalan tersebut akan dilakukan disepanjang jalan yang akan dilintasi mobil angkutan ore nikel dari Desa Sonai Kecamatan Puriala hingga di Desa Lalowua Kecamatan Palangga Selatan. Jalan yang diperbaiki itu adalah jalan jalan mengalami rusak berat dan jalan yang mengalami penyempitan untuk dilakukan penimbunan dan perluasan dengan alat berat.

“Sekarang ini kita mulai dari titik nol yakni di Kecamatan Puriala Kabupaten Konawe dan akan lanjut di 31 Desa yang akan dilintasi. Insyah Allah, setelah perbaikan jalan, pihak perusahaan baru akan melakukan pengangkutan setelah semua komplit, termasuk izin dari pemerintah,”katanya.

Pria penghoby olahraga otomotif ini mengaku, perbaikan jalan yang dilakukan itu dengan melakukan penimbunan disejumlah jalan berlubang, untuk kemudian diratakan dengan greder dan selanjutnya ditindis dengan wales.

“Pasca perbaikan dan sudah dilakukan pengangkutan dan melintasi jalan tersebut, pihak perusahaan juga dapat memastikan bahwa berat angkutan kendaraan dumping truck itu sebanyak 8-10 ton sesuai tonase jalan. Untuk memastikan beban muatan, perusahaan juga menyiapkan jembatan timbang,”akunya.

Ia juga menambahkan, dalam melakukan aktivitas pihak PT Asmindo akan selalu mengikuti aturan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah dan selalu menjaga keamanan di masyarakat agar tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan.

“Insyaa allah apa yang dipersyaratkan oleh pemerintah akan kami penuhi, termasuk pemberdayaan masyarakat juga akan kami lakukan,”tandasnya.

Sementata itu salah satu pengendara yang ditemui mengaku, bersyukur adanya perusahaan yang mau memperbaiki jalan yang mengalami rusak berat. Masyarakat juga bisa langsung melihat langsung aras perbaikan jalan yang dilakukan oleh perusahaan tersebut.

“Syukurlah ada yang mau perbaii itu jalan. Karena kondisinya sudah banyaj rusak dan berlobang,”ujarnya Arun singkat.

AKBAR

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *