BeritaRakyat.id, Buton Utara – Keprihatianan akan infrastruktur jalan dan sarana prasarana nelayan dan petani tambak yang belum mendapat perhatian serius, membuat warga desa Nganga Buaea Kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara (Butur), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) mendukung dan siap memenangkan figur calon Gubernur berlatar belakang TNI. Figur yang dianggap mampu membawa perubahan dimaksud tidak lain adalah Mayor Jenderal TNI (Purn) Andi Sumangerukka.
Dukungan dan kesiapan pemenangan Gubernur Sultra terhadap mantan Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) Hasanuddin XIV dan Mantan Komandan Korem (Danrem) 143 Haluoleo Kendari itu terungkap saat relawan Aku Sahabat Rakyat (ASR) Butur melakukan dialog bersama warga Desa Nganga Buaea Kecamatan Kulisusu, Sabtu, (26/02/02022).
Koordinator ASR Butur Dadi mengatakan, warga menginginkan figur yang berlatar belakang TNI karena dianggap mampu dan konsisten memperjuangkan perubahan untuk kesejahteraan masyarakat.
“Masyarakat Nganga buaea berharap kelak jika bapak ASR terpilih sebagai Gubernur Sultra tahun 2024 bisa menciptkan perubahan dan bisa membantu berupa sarana pradarana nelayan budidaya terutama para pengusaha empang dan bisa membangun infrakstrur jalan di Butur, sebab hal ini sangat menghabat roda perekonomian masyarakat,”ujarnya kepada media melalui rilis persnya, Senin, (28/02/2022).
Dadi mengaku, dialog bersama warga yang dilaksanakan disalah satu rumah warga di Desa Nganga Buaea diikuti sepuluan orang dengan tema Relawan ASR Butur menjalin silaturahmi bersama masyarakat setempat. Selain itu mensosialisasikan calon Gubernur Sultra Andi Sumangerukka tahun 2024 mendatang.
“Masyarakat Nganga Buaea yang tergabung dalam relawan ASR siap memenangkan bpk Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka SE sebagai calon Gubernur Sultra tahun 2024,”tandasnya.
MAN