Garda Terdepan Berikan Informasi, Dinas Kominfo Penting Dikelola Baik

Suasana rapat koordinasi Dinas Komunikasi dan Informasi se-Sultra yang dibuka Sekda Sultra Hj Nur Endang Abas (FOTO: ODEK)

BeritaRakyat.id, Kendari – Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar rapat koordinasi (rakor) bersama dinas kominfo 17 kabupaten/kota se-Sultra.

Sekretaris Daerah (Sekda) Sultra  Hj Nur Endang Abas yang membuka kegiatan tersebut mengatakan, rakor merupakan bagian upaya dari para pelaku kebijakan tanpa terkecuali di bidang kominfo untuk mensinergikan, mengevaluasi maupun merencanakan kegiatan yang lebih baik ke depan.

“Rapat koordinasi adalah bagian dari upaya kita semua, segenap para pelaku kebijakan, para pelaksana kebijakan hususnya di bidang kominfo tentunya, untuk mensinergikan, mengharmonisasikan, mengevaluasi kegiatan yang ada dan merencanakan sesuatu kegiatan yang lebih baik,” ucap Endang saat membawakan sambutannya dalam rakor tersebut, Kamis (26/11/2020).

Keberadaan dinas kominfo, kata dia, adalah menjadi garda terdepan pemerintah. Seluruh data maupun pemberitaan melalui kominfo sehingga perlu sinergitas dan penting untuk dikelolah dengan baik.

“Kominfo ini sangat strategis karena semua pemberitaan melalui kominfo, klarifikasi melalui kominfo, semua data itu dirilis oleh kominfo. Oleh karena itu saya berharap kita saling bersinergi, bagaimana membawa kominfo ini menjadi garda terdepan,” tutupnya.

Sementara itu, Kepala Dinas  Kominfo Sultra Ridwan Badallah mengatakan kegiatan Rakorda ini baru pertama kali dilakukan  serta diselengarakan dengan tidak mengunakan anggaran APBD, di mana hal ini bertujuan untuk memberikan motivasi dinas kominfo di 17 Kabupaten/Kota yang ada di Sultra.

“Tujuan kami, mengumpul teman-teman 17 kabupaten/kota untuk membuat program strategi dan perencanaan pembagunan dan master plant pembagunan tehnologi informasi dan komunikasi untuk mendapatkan dana dari APBN,” tandasnya.

ODEK/NURSADAH

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *